Breaking News
light_mode
Trending Tags
Maaf, tidak ditemukan tags pada periode waktu yang ditentukan.
Home » Nasional » Prabowo Blak-blakan Soal Direksi BUMN: Ada yang Bertingkah Seperti Raja

Prabowo Blak-blakan Soal Direksi BUMN: Ada yang Bertingkah Seperti Raja

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Kam, 28 Agu 2025

Presiden Prabowo Subianto menyindir keras sejumlah direksi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang menurutnya kerap bertindak seolah-olah perusahaan adalah milik pribadi.

Sindiran itu disampaikan saat membuka Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2025 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Kamis, 28 Agustus 2025.

Prabowo menekankan bahwa kekayaan Indonesia sangat besar, tetapi masih banyak yang dikelola secara tidak profesional. Ia mencontohkan pengelolaan aset BUMN yang sebelumnya tercecer tanpa arah jelas.

“Saudara-saudara, saya sudah buktikan aset BUMN saya kumpulkan di Danantara, nilainya 10 miliar dolar. Sovereign fund kita sekarang mungkin ke-5 di dunia. Tidak main-main. Selama ini tercecer nggak jelas dan banyak yang tidak baik manajemennya,” tegasnya.

Prabowo Blak-blakan Soal Direksi BUMN: Ada yang Bertingkah Seperti Raja

Ia menyinggung adanya direksi BUMN yang bekerja seenaknya, merasa diri seperti Raja, seolah-olah perusahaan tersebut milik keluarganya.

“Tapi ada itu direksi-direksi BUMN merasa jadi kayak raja saja, kayak perusahaan punya neneknya sendiri,” sindir Prabowo.

Prabowo lebih lanjut menyoroti kebijakan penghapusan tantiem bagi komisaris BUMN. Menurutnya, istilah tantiem yang berasal dari bahasa Belanda tidak jelas, dan seringkali justru merugikan rakyat.

“Tantiem itu artinya bonus. Kenapa nggak pakai istilah sederhana, bonus saja? Yang repot, perusahaan rugi tapi komisaris masih dikasih bonus. Enak di mereka, nggak enak di rakyat.

Kepala negara itu menegaskan bagi pejabat BUMN yang tidak mau mengikuti aturan, maka lebih baik mundur dari jabatannya.

“Coret! Alhamdulillah, yang nggak mau (aturan baru ini), get out. Banyak anak muda yang mau masuk,” ucapnya.

Prabowo menegaskan bahwa tidak ada satu pun posisi yang tidak bisa digantikan, termasuk jabatan presiden.

“Di Indonesia ini tidak ada orang yang tidak bisa diganti, termasuk Presiden RI. Kalau saya nggak bener, kalau saya brengsek, bisa diganti. Bupati nggak beres, bisa diganti,” tegasnya.

Sumber: RMOL

Author

Jl. Gatot Subroto No.Kav. 2, RW.3, Karet Semanggi, Kecamatan Setiabudi Jakarta Selatan

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jokowi Dinilai Rakus Kekuasaan Lebih Dari Soeharto

    Revisi UU KPK hingga Akali Aturan MK, Jokowi Dinilai Rakus Kekuasaan Lebih dari Soeharto

    • calendar_month Rab, 7 Feb 2024
    • 0Comment

    Revisi UU KPK hingga Akali Aturan MK, Jokowi Dinilai Rakus Kekuasaan Lebih dari Soeharto. Presiden Joko Widodo (Jokowi) terus mendapatkan sorotan dari berbagai lapisan masyarakat, terutama dari kelompok akademisi dan aktivis demokrasi. Pasalnya, tingginya tensi Pemilu 2024 disebabkan karena adanya rekayasa hukum di Mahkamah Konstitusi (MK) sebagai upaya meloloskan putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka […]

  • Serangan Brutal Di Mako Polda Lampung, Diduga Kawanan Begal, Kronologi Dan Fakta Terbaru

    Serangan Brutal di Mako Polda Lampung: Diduga Kawanan Begal, Kronologi dan Fakta Terbaru

    • calendar_month Ming, 7 Apr 2024
    • 0Comment

    Serangan Brutal di Mako Polda Lampung: Diduga Kawanan Begal, Kronologi dan Fakta Terbaru. Markas Komando (Mako) Kepolisian Daerah (Polda) Lampung yang berada di Jalan Ryacudu diberondong tembakan diduga kawanan begal pada Sabtu (6/4/2024) pukul 04.06 WIB. Pelaku melepaskan tembakan secara berulang ke arah gerbang Mako Polda Lampung. Aksi penembakan tersebut terekam kamera pengawas CCTV yang […]

  • Hasil Frosinone Vs Roma : Skor Telak 0-3

    Hasil Frosinone vs Roma : Skor Telak 0-3

    • calendar_month Sen, 19 Feb 2024
    • 0Comment

    Hasil Frosinone vs Roma : Skor Telak 0-3. AS Roma tampil apik untuk menggulung tuan rumah Frosinone dengan skor telak 3-0. Roma kembali ke jalur kemenangan di bawah bimbingan Daniele De Rossi. Senin (19/2/2024), Roma mengunjungi Frosinone di Benito Stirpe dalam duel pekan ke-25 Serie A 2023/2024. Pertandingan diprediksi sengit, meski Roma masih lebih unggul. […]

  • Viral! 3 Turis Belanda Tunjukkan Bokong Di Gunung Bromo, Netizen Geram

    Viral! 3 Turis Belanda Tunjukkan Bokong di Gunung Bromo, Netizen Geram

    • calendar_month Jum, 31 Mei 2024
    • 0Comment

    Tiga turis asing, tepatnya turis belanda di Gunung Bromo berfoto pamer bokong buat heboh. Ketiganya tertangkap kamera tengah berfoto di atas sejauh kendaraan jip dengan latar belakang Lembah Widodaren, Kabupaten Pasuruan. Dari video yang beredar, ada tiga orang turis terdiri dari dua turis perempuan dan satu turis laki-laki. Foto itu diambil dari sebuah kendaraan jip […]

  • Utang Pemerintahan Jokowi Melonjak, Apakah Ada Yang Patut Dibanggakan?

    Utang Pemerintahan Jokowi Melonjak, Apakah Ada yang Patut Dibanggakan?

    • calendar_month Sab, 22 Jun 2024
    • 0Comment

    Beban utang negara yang terus bertambah akan menjadi catatan merah Presiden Joko Widodo di akhir kepemimpinannya. Pengamat politik Citra Institute, Efriza mengurai, utang negara di era Presiden Joko Widodo hingga 30 April 2024 tercatat mencapai Rp8.338,43 triliun. Angka ini jauh lebih besar dibanding era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang mencatatkan utang negara Rp2.608,78 triliun […]

  • Whatsapp Down, Pengguna Lapor Tidak Bisa Kirim Ke Grup

    WhatsApp Down? Pengguna Lapor Tidak Bisa Kirim ke Grup

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • 0Comment

    Aplikasi pengiriman pesan WhatsApp atau WA mengalami masalah. Para pengguna tidak bisa mengirim pesan ke grup Whatsapp. Sebagian pengguna melaporkan kendala saat berkirim pesan melalui aplikasi pengiriman pesan WhatsApp pada Sabtu malam, 12 April 2025. Mereka tidak bisa mengirim pesan ke grup WhatsApp. Tampilan pesan mereka di dalam grup diberi tanda seru warna merah, menandakan […]

expand_less