Breaking News
light_mode
Trending Tags
Maaf, tidak ditemukan tags pada periode waktu yang ditentukan.
Home » Nasional » Mardani: Honorer Dapat NIP Desember 2024, Termasuk Lulusan SD

Mardani: Honorer Dapat NIP Desember 2024, Termasuk Lulusan SD

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sab, 16 Mar 2024

Anggota Komisi II DPR RI Mardani Ali Sera memberikan isyarat tenaga honorer akan mendapat Nomor Induk Pegawai (NIP) untuk status Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada Desember 2024.

Ia mengungkapkan kemungkinan itu terbuka usai diputuskan dalam rapat Komisi II DPR RI dengan Menpan RB.

Mardani menjelaskan NIP itu akan diberikan kepada 2,3 juta tenaga honorer yang terdata di Badan Kepegawaian Negara (BKN), termasuk tenaga honorer lulusan SD dan tenaga honorer kategori II.

“Keputusan Rapat Komisi II [DPR RI] dengan Menteri PAN RB, insyaallah Desember 2024 semua yang terdata di BKN [2,3 juta orang total] akan dapat Nomor Induk Pegawai,” ujar Mardani melalui unggahan di akun media sosial pribadi @mardanialisera, Jumat (15/3).

“Termasuk lulusan SD. Honorer Kategori II termasuk yang diprioritaskan,” lanjut anggota DPR RI Fraksi PKS itu.

Dalam unggahan sebelumnya, Mardani Ali Sera juga mengunggah salinan kesimpulan rapat kerja Komisi II DPR RI dengan Menpan RB dan BKN. Kesimpulan itu menyebut bahwa Komisi II meminta BKN menyelesaikan penetapan NIP PPPK 2021-2023.

Penetapan NIP PPPK itu termasuk bagi peserta yang merupakan tenaga honorer yang telah terdata dalam database BKN.

“Komisi II DPR RI meminta BKN segera menyelesaikan proses penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) PPPK tahun 2021-2023, terutama bagi peserta yang merupakan tenaga honorer yang telah terdata dalam database BKN agar segera bekerja dan mendapat penghasilan,” tulis kesimpulan itu, seperti diunggah dalam Instagram Mardani.

Mardani: Honorer Dapat NIP Desember 2024, Termasuk Lulusan SD

Di sisi lain, rapat kerja yang diadakan pada Rabu (13/3) itu juga membahas kesepakatan agar Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan pejabat lain tidak melakukan pengangkatan tenaga non ASN sebagaimana amanat pasal 65 UU No 20 tahun 2023 tentang ASN.

Komisi II DPR RI juga meminta Kemenpan RB dan BKN memberikan sanksi tegas kepada PPK yang melakukan pengangkatan non ASN. Tak hanya itu, DPR kemudian mendukung Kemenpan RB menyediakan alokasi formasi PPPK yang disesuaikan dengan jumlah tenaga non ASN dalam database BKN.

  • Author: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Update Jadwal Kapal Pelni Makassar-Surabaya April 2025, Tiket Mulai Rp 350 Ribu

    Update Jadwal Kapal Pelni Makassar-Surabaya April 2025, Tiket Mulai Rp 350 Ribu

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • 0Comment

    Jadwal kapal Pelni bulan April 2025 jalur Makassar ke Surabaya diperlukan pemudik yang hendak menempuh perjalanan melalui jalur tersebut. Kapal laut adalah mode transportasi yang digunakan untuk perjalanan pemudik antar pulau. Jadwal perjalanan kapal beserta harga tiket dan kelasnya dapat diketahui di website resmi PT. Pelni. Pemudik dapat memilih kapal dengan jadwal dan kelas yang […]

  • Pakar Mikro Ekspresi

    Pakar Mikro Ekspresi : Karena Sikap Gibran, Mahfud MD Sedikit Kehilangan Kendali dan Kekesalannya Memuncak

    • calendar_month Sen, 22 Jan 2024
    • 0Comment

    Karena Sikap Gibran, Mahfud MD Sedikit Kehilangan Kendali dan Kekesalannya Memuncak pada debat kempat, Ungkap Pakar gestur dan mikro ekspresi jebolan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia Monica Kumalasari. Dikutip dari ANTARA Senin (22/1), “Untuk nomor urut 3 saya mengamati bahwa kekesalannya memuncak dari skakmat yang disampaikan oleh (nomor urut) 2, membuat Pak Mahfud Md menjadi hilang […]

  • Bulog Sebut Harga Beras Meroket Gegara Orang Eropa Mulai Beralih Makan Nasi

    Bulog Sebut Harga Beras Meroket Gegara Orang Eropa Mulai Beralih Makan Nasi

    • calendar_month Jum, 1 Mar 2024
    • 0Comment

    Harga beras di pasar internasional kini tengah terjadi peningkatan. Hal itu disebabkan oleh permintaan akan beras yang juga tengah meningkat. Direktur Bisnis Perum Bulog Febby Novita mengatakan, kini sedang terjadi fenomena peralihan sumber pangan masyarakat dunia. Dari yang sebelumnya masyarakat di negara-negara barat mengonsumsi gandum, namun mulai beralih makan nasi. “Eropa ikutan borong beras di […]

  • Alasan Pembunuh Bos Roti Maros, Mengapa Istri-Putri Korban Tidak Diganggu

    Alasan Pembunuh Bos Roti Maros: Mengapa Istri-Putri Korban Tidak Diganggu?

    • calendar_month Sen, 18 Mar 2024
    • 0Comment

    Alasan Pembunuh Bos Roti Maros: Mengapa Istri-Putri Korban Tidak Diganggu?. Pelaku pembunuhan bos roti maros, Makmur (53) dan putranya, Abdillah (27) di Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi alias Black (20) tidak mengganggu istri dan putri korban. Polisi mengatakan Black memang hanya mengincar pria di rumah korban. “Jadi dia cuma mencari laki-laki. Kalau ada di rumah […]

  • Politisi Belanda Ini Kena Tendangan Kungfu

    Gegara Ingin Bakar Al Quran, Politisi Belanda Ini Kena Tendangan Kungfu

    • calendar_month Sen, 15 Jan 2024
    • 0Comment

    Gegara Ingin Bakar Al Quran, Politisi Belanda Ini Kena Tendangan Kungfu . Aksi terkait upaya pembakaran Al Quran kembali terjadi. Kali ini, peristiwa itu berlangsung di Belanda. Videonya viral setelah diunggah ke media sosial. Salah satunya diunggah akun Twitter @Piyusaja2 baru-baru ini. Dalam video yang beredar itu terlihat, beberapa orang hendak membakar Al Quran. Aksi […]

  • Duka Di Tengah Pesta Demokrasi, Update Petugas Pemilu Meninggal Saat Pengumuman Pemenang Pilpres 2024

    Duka di Tengah Pesta Demokrasi: Update Petugas Pemilu Meninggal saat Pengumuman Pemenang Pilpres 2024

    • calendar_month Kam, 21 Mar 2024
    • 0Comment

    Duka di Tengah Pesta Demokrasi: Update Petugas Pemilu Meninggal saat Pengumuman Pemenang Pilpres 2024. Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengumumkan hasil rekapitulasi suara Pilpres 2024. KPU menetapkan pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menjadi pemenang Pilpres 2024. Menyusul laporan tersebut, Kementerian Kesehatan RI melaporkan total ada 171 petugas Pemilu 2024 yang meninggal. Data […]

expand_less