Takefusa Kubo Tak Mau Anggap Enteng Timnas Indonesia, Bintang Liga Spanyol Ini Sebut Skuad Shin Tae-yong Bisa Saja Singkirkan Jepang
- account_circle Redaksi
- calendar_month Sen, 22 Jan 2024

Takefusa Kubo Tak Mau Anggap Enteng Timnas Indonesia, Bintang Liga Spanyol Ini Sebut Skuad Shin Tae-yong Bisa Saja Singkirkan Jepang
Dirinya juga tampil sejak awal laga ketika Jepang kalah dari Irak dan menyayangkan jika timnya tidak mampu finis di posisi teratas klasemen grup D Piala Asia 2023. Maka dari itu, ia menargetkan kemenangan atas Timnas Indonesia di laga terakhir grup D untuk finis di posisi kedua sekaligus memastikan tiket ke 16 besar.
Walaupun Jepang lebih diunggulkan dalam pertandingan ini, namun Takefusa Kubo mengungkapkan bahwa timnya tak ingin menganggap remeh Timnas Indonesia.
“Jika kami lebih memikirkan untuk melawan Korea Selatan selanjutnya (jika lolos sebagai runner-up grup), kami bisa saja kalah oleh Indonesia,” kata Kubo dikutip dari Soccer King.
Sebagaimana diketahui, Jepang kemungkinan besar bakal menghadapi Korea Selatan ataupun Qatar apabila lolos ke babak 16 besar dengan status runner-up grup.
Akan tetapi, Takefusa Kubo menekankan bahwa para pemain Jepang akan fokus terlebih dahulu ketika menghadapi Timnas Indonesia di laga terakhir grup D. “Pertama-tama, kami ingin fokus pada pertandingan melawan Indonesia,” ujarnya.
“Ini mungkin sulit, tetapi kami hanya perlu menang pada akhirnya,” tambah eks Real Madrid itu. Jepang bakal menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Al-Thumama, Doha, Qatar dalam laga penutup grup D Piala Asia 2023 pada Rabu malam (24/1/2024).
Sumber : tvonenews
- Author: Redaksi